"hati itu seperti ruangan. banyak kamarnya. dan kamu punya ruangan tersendiri, begitu pula dengan pacarnya sekarang. meskipun katanya kamu sudah dilupakan, tapi tetap ada bagian yang kosong di hatinya."
"kita memang gak pernah tau apa yang ada didepan kita nantinya, tapi yakin sama diri kamu, kamu bakal dapet apa yang kamu pengen. fokus. kesampingkan dulu masalah dia dkk. banyak yang dukung kamu kok."
"mungkin dia kaya gitu karena masih ada hati sama kamu. lebih baik didoain aja. aku setuju. doain supaya dia sadar dan gak ngelirik kamu lagi. kasian pacarnya. subhanallah."
" temenan dulu aja. kenali dulu kan bisa. gausah bingung sih. tetep aja kaya gini. tetep nulis di blog kamu. apa yang kamu rasain curahin semuanya. siapa tau dia juga suka baca blog kamu kan. mungkin kamu sekarang harus berjuang dengan cara yang ngga biasa. mungkin awalnya bingung atau susah, tapi kalo kamu yakin ya kenapa engga."
"berpikir positif! Alloh menciptakan semua kejadian yang baik kalau kita mikirnya baik."
"mungkin aja dia baru diginiin sama perempuan. jadi dia bingung, takut salah respon atau bikin kamu sakit hati. karena hati mudah berubah."
"wajar kok. sudah jadi hakikat manusia untuk mengungkapkan apa yang dirasakannya."
"kamu udah berani ngelangkah. kamu harus punya cara kamu sendiri. kalau dia tau, seengganya rasa sayang kamu tersampaikan meski belum ada balasan. bersabar. gak usah ngilang, itu malah bikin tambah sakit."
"deketin dia lewat yang punyanya, lewat yang punya cintanya."